Kabar Lamongan – Peresmian awal Stadion Surajaya Lamongan berlangsung meriah dengan senam bersama dan laga fun football seru Pemkab Lamongan dan Kodim 0812 pada Jumat (9/5).
Bupati Lamongan, Yuhronur Efendi, menyampaikan harapannya agar kehadiran stadion baru ini mampu mendorong kemajuan dunia olahraga. terutama sepak bola, di Bumi Lamongan.
“Dengan mengucap Bismillah, kita mulai uji coba rumput baru stadion berstandar FIFA ini. Semoga bisa memberikan manfaat bagi semua,” ungkap Bupati Yes.
Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Lamongan, Erwin Sulistya Pambudi, menyampaikan bahwa Stadion Surajaya ke depannya akan difokuskan khusus untuk menggelar pertandingan resmi.
Sementara itu, aktivitas latihan pemain akan dipindahkan ke lapangan yang terletak di kawasan Gajahmada.
Secara design, area tersebut memang telah dirancang khusus sebagai fasilitas lapangan latihan.
“Stadion difokuskan untuk pertandingan, sementara aktivitas latihan lebih baik dilakukan di training ground” ujarnya.
Tidak ada komentar